Bisnis.com, JAKARTA— Mega Capital Indonesia memperkirakan indeks harga saham gabungan pada hari ini, Senin (30/5/2016) bergerak di kisaran 4.785-4.840.
“Hari ini diperkirakan indeks bergerak fluktuatif dengan kecenderungan menguat terbatas,” tulis Mega Capital dalam risetnya yang diterima hari ini, Senin (30/5/2016).
Dikemukakan indeks tampaknya sedang bergerak melewati level resisten 4.785, yang memberikan peluang untuk berlanjut menuju level berikutnya di 4.840.
MACD yang menunjukkan terjadinya golden cross memberikan peluang penguatan.
“Hari ini diperkirakan indeks bergerak fluktuatif dengan kecenderungan menguat terbatas.
Mega Capita Indonesia mengemukakan saha yang direkomendasikan pada perdagangan hari ini adalah:
Kode | Rekom. | Take Profit/Bottom Fishing | Stop Loss/Buy Back |
BMTR | Spec. Buy | 1.125-1.140 | 1.130 |
GGRM | Spec. Buy | 73.150 | 70.000 |
BBRI | S o S | 10.000 | 10.700 |
PTPP | B o Break | 3.600 | 3.490 |
ADHI | B o Break | 2.650 | 2.540 |