Bisnis.com, JAKARTA - Indehs harga saham gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan Rabu (20/4/2016).
Tim Riset Sinarmas Sekuritas memperkirakan indeks akan bergerak pada kisaran 4.856-4.950.
"Penguatan akan terjadi seiring dengan rebound di harga komoditas karena adanya indikasi otoritas keuangan Tiongkok serius mengatasi perlambatan ekonomi," paparnya dalam riset.
Selain itu, pelemahan dolar AS dan laporan kinerja kerja emiten-emiten di AS rata-rata positif. Saham-saham produsen komoditas mengalami rebound di beberapa bursa global.
Pasar, lanjutnya, juga akan mencermati angka FDI (Foreign Direct Investment) kuartal pertama yang akan dirilis pagi ini.
"Kami memprediksi sektor properti akan melanjutkan penguatan karena para investor akan mengambil sikap kontrarian walaupun penjualan perdana cenderung lesu kuartal pertama." tambahnya.
Beberapa faktor yang mendukung saham-saham di sektor properti adalah turunya harga minimum properti yang diperbolehkan untuk dimiliki asing, dan adanya optimisme RUU Pengampunan Pajak akan efektif Juni.