Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba Bersih Indofood (INDF) 2015 Turun 24%, Ini Penyebabnya

PT Indofood Sukses Makmur Tbk. (INDF) membukukan penurunan laba bersih 24,7% sepanjang tahun lalu.

Bisnis.com, JAKARTA – PT Indofood Sukses Makmur Tbk. (INDF) membukukan penurunan laba bersih 24,7% sepanjang tahun lalu.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan 2015, perseroan mencetak laba tahun berjalan Rp2,97 triliun, turun dari laba per 2014 sebesar Rp3,95 triliun. Marjin bersih juga turun menjadi 4,6% dari 6,2%.

Berdasarkan keterangan tertulis yang dikutip Bisnis, Senin (28/3/2016), penurunan tersebut disebabkan oleh adanya rugi kurs yang belum terealisasi seiring melemahnya nilai tukar rupiah.

Sementara itu, penjualan bersih konsolidasi tumbuh 0,7% menjadi Rp64,06 triliun dari Rp63,59 triliun. Kelompok usaha strategis produk konsumen bermerek memberi kontribusi terbesar terhadap penjualan yakni 49%, disusul oleh bogasari 24%, agribisnis 19%, dan distribusi 8%.

Laba usaha naik menjadi Rp7,36 triliun dari Rp7,32 triliun dan marjin laba usaha stabil pada level 11,5%.

Direktur Utama Indofood Anthoni Salim berharap adanya perbaikan iklim ekonomi makro pada awal tahun ini.

“Namun, kami tetap mengedepankan prinsip kehati-hatian untuk mengantisipasi tantangan baru yang mungkin akan timbul,” paparnya.

Selain itu, perseroan juga terus berupaya mengejar pertumbuhan berkelanjutan secara organik maupun anorganik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper