Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Diprediksi Konsolidasi Menguat di Kisaran 4.520 Hingga 4.600

Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini terkonsolidasi menguat di kisaran 4.520-4.600
Bursa Efek Indonesia/JIBI-Abdullah Azzam
Bursa Efek Indonesia/JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA- Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini terkonsolidasi menguat di kisaran 4.520-4.600.

Lanjar Nafi, Analis PT Reliance Securities menyatakan pada pekan lalu, bursa Asia ditutup bervariasi diawali dengan reboundnnya indeks saham di China.

Hal tersebut setelah pemerintah China memutuskan menetapkan tingkat referensi yuan lebih tinggi dan dana yang diawasi akan diarahkan untuk membeli saham. Harga minyak mentah pun menguat setelah melemah kelevel terendah 12 tahun silam

IHSG pun bergerak cenderung mixed dan sempat berada pada zona negatif meski diakhiri menguat 0,35% ke level 4.546.29.

Sektor konsumer berhasil rebound dengan presentase paling tinggi. Sedangkan sektor infrastruktur terkoreksi paling rendah. Menurutnya, data cadangan devisa diduga menjadi pemicu penguatan diakhir sesi.

Naiknya cadangan devisa akhir tahun 2015 ini dinilai cukup baik untuk membiayai impor dan utang luar negeri serta mendukung ketahanan sektor eksternal dan menjaga pertumbuhan ekonomi indonesia di tahun 2016 meskipun masih lebih rendah dari akhir tahun 2014.

Di Bursa Eropa, reboundnya indeks saham di China setelah pemerintah berusaha untuk menstabilkan pasar sahamnya berdampak cukup besar pada pergerakan bursa di Eropa.

Sentimen selanjutnya diawal pekan ini akan ada perhitungan money supply, tingkat pinjaman baru dan cadangan devisa di China yang diharapkan cukup positif dan mampu kembali mendorong penguatan bursa Asia.

Secara teknikal, IHSG berhasil bertahan, sehingga diperkirakan IHSG akan bergerak menguat  dengan range pergerakan 4.520-4.600," kata Lanjar

Saham-saham yang dapat diperhatikan diantaranya ACES, BBCA, BMTR, EXCL, INTP, LPKR, MAPI, MNCN, ROTI, LPCK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper