Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OBLIGASI KORPORASI: Volume Transaksi Turun 57%, Tenor Pendek Diburu

Volume transaksi obligasi korporasi terpantau turun 57%pada perdagangan akhir pekan lalu.
transaksi obligasi korporasi turun/ilustrasi
transaksi obligasi korporasi turun/ilustrasi

Bisnis.com,JAKARTA — Volume transaksi obligasi korporasi terpantau turun 57%pada perdagangan akhir pekan lalu.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia yang dikutip riset Debt Research Danareksa Sekuritas dan dirilis Senin (14/12/2015), volume transaksi obligasi korporasi kemarin tercatat RpP388,34 miliar.

Jumlah tersebut dibawah rata-rata transaksi harian tahun ini sebesar Rp629,11 miliar. Adapun obligasi tenor jangka pendek kurang dari 5 tahun yang paling diburu.

Obligasi Berkelanjutan I OCBC NISP Tahap II Tahun 2015 Seri A menjadi obligasi korporasi teraktif dengan volume transaksi mencapai Rp60 miliar.

Posisi selanjutnya ditempati oleh Obligasi Berkelanjutan I Indosat Tahap III Tahun 2015 Seri B dengan volume transaksi sebesar Rp56 miliar.

Adapun Obligasi Subordinasi Berkelanjutan I Bank BII Tahap I Tahun 2011 menempati urutan selanjutnya dengan volume transaksi sebesar Rp55 miliar.

 

Berikut rincian obligasi korporasi teraktif untuk perdagangan Jumat (11/12/2015)

Seri Obligasi

Kode

Yield (%)

Volume (Rp. Miliar)

Jatuh Tempo

Obligasi Berkelanjutan I OCBC NISP Tahap II Tahun 2015 Seri A

NISP01ACN2

8,99

60

20-Feb-16

Obligasi Berkelanjutan I Indosat Tahap III Tahun 2015 Seri B

ISAT01BCN3

10,25

56

8-Dec-20

Obligasi Subordinasi Berkelanjutan I Bank BII Tahap I Tahun 2011

BNII01SBCN1

9,71

55

6-Dec-18

Obligasi Berkelanjutan II Indomobil Finance Tahap II Tahun 2015 Seri B

IMFI02BCN2

10,75

50

6-Nov-18

Obligasi Berkelanjutan I Japfa Tahap II Tahun 2012

JPFA01CN2

13,74

36

1-Feb-17

Sumber: Bursa Efek Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper