Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi akan bergerak pada kisaran 4.422 – 4.558 pada Kamis (12/11/2015).
Analis Asjaya Indosurya Securities William Surya wijaya mengatakan indeks saat ini masih berada dalam fase konsolidasi.
“Support 4.422 telah teruji dan menunjukkan potensi untuk kembali rebound, target resistance berada pada level 4.558,” paparnya dalam riset yang dikutip Bisnis.
Lebih lanjut dia menyebutkan yang perlu dicermati adalah penguatan indeks dolar AS, yang akan memberikan dampak tersendiri terhadap pergerakan nilai tukar rupiah.
Adapun saham-saham yang dapat diperhatikan a.l AKRA, KAEF, ACES, ADHI, WIKA, ROTI, KLBF, TLKM.