Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa melemah untuk pertama kalinya dalam 7 hari menghentikan reli terpanjangnya sejak 2000, seiring sektor komoditas melemah.
Indeks Stoxx Europe 600 turun 0,3% ke level 361,79 pada penutupan perdagangan Senin (12/10/2015).
“Pasar saham sudah bergerak cukup baik pada pekan lalu dan membutuhkan istirahat sejenak. Saat ini musim laporan keuangan tiba dan fokus investor tertuju kesana,” ujar Christian Zogg, Head of Equity and Fixed Income LLB Asset Management, seperti dikutip Bloomberg, Selasa (13/10/2015).
Indeks telah menguat 4,3% sepanjang pekan lalu, seiring investor berspekulasi The Fed tidak akan terburu-buru menaikkan suku bunga dan sektor komoditas reli.
Saham Glencore Plc turun 6,2% menghapus penguatan 5,2% sebelumnya. Rolls-Royce Holdings Plc dan Safran SA turun 3,9%.