Bisnis.com, JAKARTA—Kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) terdepresiasi tipis di saat rupiah berhenti merosot di pasar spot.
Data yang diterbitkan BI menempatkan Jisdor di Rp14.452 per dolar AS, terdepresiasi 10 poin atau melemah 0,07% dari kurs kemarin.
Jisdor melemah tipis ketika laju pelemahan rupiah di pasar spot tertahan. Rupiah hari ini dibuka menguat 0,27% atau 39 poin ke Rp14.420/US$ dan diperdagangkan menguat 10 poin atau naik 0,07% ke Rp14.449/US$.
“Kenaikan harga komoditas serta pelemahan dolar berpeluang mengurangi tekanan rupiah hari ini,” kata Rangga Cipta, ekonom dari Samuel Sekuritas.
Kontrak minyak WTI ditutup melonjak 5,74% pada dini hari tadi dan diperdagangkan melemah 0,23% ke harga US$47,04/barel pada pukul 10:02 WIB. Adapun indeks dolar hari ini merosot hingga 0,30% setelah kemarin melemah 0,2% pada penutupan.
Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah)
17 September | Rp14.452 |
16 September | Rp14.442 |
15 September | Rp14.371 |
14 September | Rp14.322 |
11 September | Rp14.306 |
Sumber: Bank Indonesia