Bisnis.com, JAKARTA— Sektor finansial menjadi penekan utama IHSG pada awal perdagangan Senin (27/4/2015), sedangkan indeks sektor pertanian turun paling tajam.
Seluruh 9 indeks sektoral di Bursa Efek Indonesia yang terdaftar di Bloomberg melemah pada pukul 09.24 WIB.
Indeks sektor pertanian turun paling tajam dengan pelemahan 4,95%, tertekan oleh pelemahan 8,75% saham PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) dan anjloknya saham PT Inti Agri Resources Tbk (IIKP) sebesar 24,89%.
Namun, tekanan terberat datang dari saham-saham sektor finansial yang merosot 2,00% akibat pelemahan signifkan pada harga saham 4 bank terbesar di Indonesia.
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) merosot 3,15%, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) turun 2,51%, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) turun 1,68%, sedangkan PT Bank Negara Indonesia (Perser) Tbk (BBNI) turun 2,88%.
IHSG hari ini dibuka turun 0,68% ke level 5.398,56 dan semakin anjlok ke level 5.376,53 pada pukul 09.08 WIB atau lebih rendah 1,08% dari penutupan Jumat. Indeks terus tertekan pada pukul 09.24 WIB, turun 1,45% ke level 5.356,37.
Pergerakan Sektor IHSG Pukul 09.25 WIB
Sektor | Perubahan |
Pertanian | -4,94% |
Infrastruktur | -2,05% |
Finansial | -2,00% |
Aneka Industri | -1,49% |
Properti | -1,40% |
Konsumer | -0,88% |
Industri Dasar | -0,82% |
Pertambangan | -0,63% |
Perdagangan/Jasa | -0,26% |
sumber: Bloomberg