Bisnis.com, JAKARTA -- Perusahaan ritel telepon selular PT Trikomsel Oke Tbk. (TRIO) menggandeng perusahaan milik Chairul Tanjung, PT Transindo Digital Ritel untuk menggenjot penjualan produk ponsel.
Direktur Bisnis Trikomsel Ellianah Wati Setiady mengatakan kerjasama strategis perseroan dengan Transindo Digital Ritel atau Trans Hello menjadi gebrakan bagi keduanya. Trans Hello adalah salah satu unit bisnis retail gadget di bawah naungan Trans Retail Group.
"Dengan keunggulan, pengalaman dan sumber daya yang dimiliki kedua belah pihak, tentunya akan memberikan nilai tambah atau keuntungan baik bagi Trikomsel dan Trans Hello maupun bagi konsumen keduanya," ungkapnya dalam keteranga resmi, Kamis (16/4/2015).
Saat ini, Trans Hello hadir di 50 gerai Trans Retail dan dengan target hingga akhir April 2015 mendatang akan membuka sekitar 100 gerai di seluruh area Trans Retail, yakni Carrefour dan Transmart Carrefour.
Hingga akhir tahun lalu, total penjualan bersih emiten berkode saham TRIO tersebut mencapai Rp10,78 triliun. Sedangkan, laba bersih Trikomsel sepanjang tahun lalu mencapai Rp322,56 miliar.