Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MNC LAND (KPIG): Oxley Jadi Investor Strategis di Perusahaan Milik Hary Tanoe

Oxley Capital Investments Ltd. menjadi investor strategis penerbitan saham baru lewat penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu senilai Rp557,05 miliar yang dilakukan PT MNC Land Tbk.
Oxley Capital Investments menjadi investor strategis di MNC Land/ilustrasi
Oxley Capital Investments menjadi investor strategis di MNC Land/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA— Oxley Capital Investments Ltd. menjadi investor strategis penerbitan saham baru lewat penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu senilai Rp557,05 miliar yang dilakukan PT MNC Land Tbk, perusahaan milik  taipan Hary Tanoesoedibjo .

Perseroan berencana menggelar penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) pada 1 April dengan harga pelaksanaan sebesar Rp1.400 per lembar. Saham baru yang diterbitkan sebanyak 397,89 juta lembar.

Direktur MNC Land (KPIG) Daniel Yuwono mengatakan Oxley Capital, perusahaan yang bergerak di bidang investasi, akan menjadi investor strategis dari aksi private placement itu.

"Dana yang dihasilkan akan digunakan untuk keperluan pembiayaan seperti modal kerja dan belanja modal perseroan," terangnya dalam keterangan resmi perseroan yang disampaikan kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (24/3) malam.

Oxley merupakan pemegang 4,79% saham KPIG, per 28 Februari 2015. Di luar KPIG, perusahaan ini juga memiliki saham di PT Indonesia Transport & Infrastructure Tbk. (IATA).

Daniel melanjutkan pihaknya belum menentukan kapan dana dari hasil private placement ini akan digunakan. "Rencana penggunaan dana sangat tergantung pada masuknya dana dari pihak investor strategis maupun sesuai dengan kebutuhan dana perseroan," tukasnya.

Menurut Daniel, diserapnya seluruh saham baru oleh Oxley Capital bakal membuat kepemilikan pemegang saham lama terdilusi hingga 5,8%. Namun, dia mengklaim strategi ini akan membuat nilai saham meningkat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anissa Margrit

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper