Bisnis.com, JAKARTA- HD Capital memperkirakan indeks harga saham gabungan ((IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (19/3/2015) berada di kisaran support 5.410-5.357-5.294, dan resisten 5.475-5.550-5.610.
"Koreksi regional tak pengaruhi IHSG," kata Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko dalam risetnya.
Dikemukakan koreksi semalam sebelumnya di Dow dan harga minyak serta pelemahan tak banyak pengaruhi laju perjalanan IHSG untuk breakout dan bermain di atas 5.550.
“Rekomen akumulasi saham big cap perbankan yang mencakup 30% dari weighting IHSG,” kata Yuganur.
HD Capital mengemukakan saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini adalah:
BUY. PE 2015 14,1x, PBV 2,67x, ROE 18,95%. Trading target Rp12.350
Kami melihat bahwa target breakout dari formasi bendera selama sebulan terakhir di emitten big cap bank BUMN ini memberikan target hingga Rp12.350
Entry (1) Rp11.950. Entry (2) Rp11.850. Cut loss point Rp11.650
- Bank BRI (BBRI)
PE 2015 12,9.x, PBV 3,2x, ROE 24,8%. BUY. Trading target Rp13.350
Rekomen untuk akumulasi emiten perbankan big cap BUMN ini pada koreksi minor ke support medium uptrend mingguan yang relatif masih aman untuk kontinuasi kenaikan ke Rp13.350
Entry (1) Rp12.850. Entry (2) Rp12.775. Cut loss point Rp12.675
- Bank BCA (BBCA)
PE 2015 21,11x, PBV 4,5x, ROE 21,15%. Trading target Rp14.450
Koreksi dan konsolidasi selama dua minggu hingga level support di grafik mingguan emiten perbankan big cap swasta ini dapat dijadikan kesempatan positioning buy untuk rebound kembali diatas Rp14.450
Entry (1) Rp14.050. Entry (2) Rp13.950. Cut loss point Rp13.750
- Bank Tabungan (BBTN)
PE 2015 10,6x, PBV 0,97x, ROE 9,13%. BUY. Trading target Rp1.140
Koreksi di dalam medium term uptend baru emiten small cap perbankan BUMN in terlihat sudah cukup selesai sehingga pelaku pasar akan datang kembali untuk akumulasi dan mendongrak kenaikan hingga Rp1.140
Entry (1) Rp1.095. Entry (2) Rp1.085. Cut loss point Rp1.065