Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Jepang menguat menjelang testimoni Gubernur Federal Reserve Janet Yellen dan review kreditur Yunani.
Indeks Topix naik 0,4% ke level 1.508,28 pada penutupan perdagangan Selasa (24/2/2015).
Adapun indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,7% ke level 18.603,48 melanjutkan level tertingginya dalam 15 tahun.
“Bursa telah berbalik arah dari negatif pada bulan lalu menjadi positif. Tak hanya keyakinan investor setelah saham rebound, faktor kebijakan moneter juga ikut mendorong pasar modal,” ujar Koichi Kurose, Chief Market Strategist Resona Bank Ltd, seperti dikutip Bloomberg.
Saham Casio Computer Co naik 4%, Asahi Glass Co naik 4,4%. Sementara itu saham Oil explorer Inpex Corp turun 1,9%, Asahi Kasei Corp turun 1,1%.