Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

EKSPANSI BISNIS: Medco Energi (MEDC) Incar Blok Migas Baru di Oman

PT Medco Energi Internasional Tbk. menggenjot ekspansi dengan mengincar sejumlah blok minyak dan gas baru di Oman.
Medco Energi Internasional mengincar sejumlah blok minyak dan gas baru di Oman.
Medco Energi Internasional mengincar sejumlah blok minyak dan gas baru di Oman.

JAKARTA, Bisnis.com—PT Medco Energi Internasional Tbk. (MEDC) menggenjot ekspansi dengan mengincar sejumlah blok minyak dan gas baru di Oman.

Sekretaris Perusahaan Medco Energi Internasional Imron Gazali mengatakan negara di Timur Tengah tersebut menyimpan cadangan migas yang besar dengan dukungan struktur geologi dan sistem petroleum yang menunjang. Apalagi emiten berkode MEDC ini telah hampir 10 tahun beroperasi di Oman.

“Ada beberapa blok yang sedang kita evaluasi dan negosiasi sekarang ini. Kami belum bisa menyebutkannya karena komitmen dengan pihak terkait,” ujarnya kepada Bisnis pekan lalu.

Imron mengklaim perseroan telah memperoleh pengakuan dari pemerintah setempat dan pemain migas di Oman. Hal ini salah satunya ditunjang oleh keberhasilan Medco mengoperasikan Karim Small Field (KSF) milik PDO/Shell.

Di lapangan minyak ini Medco berhasil menaikkan produksi dari 11.000 barrel of oil per day (BOPD) menjadi 22.000 BOPD. Imron menambahkan, biaya operasi MEDC juga kompetitif, sekitar US$3-US$4 per barrel oil equivalent (BOE).

Pada November 2014, Medco kembali mengakuisisi blok 56 di Oman yang didapatkan melalui proses tender. Untuk keperluan tersebut, perseroan membentuk anak usaha baru yakni Meco Arabia Ltd yang merupakan hasil konsorsium dengan Intaj LLC, perusahaan migas asal Oman. Blok 56 sendiri yang terletak di cekungan Oman Salt Basin memiliki luas area operasi 5.808 kilometer persegi. Blok ini diperkirakan mengandung cadangan minyak hingga 370 juga barel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper