Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Jepang kembali ditutup menguat pada perdagangan Jumat (05/12/2014), melanjutkan tren positif selama enam hari berturut-turut menyusul terus melemahnya nilai tukar yen Jepang terhadap dolar AS..
Indeks Nikkei 225 pada akhir perdagangan hari ini naik 0,19% ke level 17.920,45 setelah pada Kamis (05/12/2014) berakhir menguat 0,94% ke level 17.887,21. Sepanjang hari ini, Nikkei 225 bergerak di kisaran 17.759,36 hingga 17.922,29.
Dari 225 saham yang ditampilkan di data Bloomberg, 128 diantaranya menguat, 82 melemah, dan 15 stagnan.
Saham Eisai Co Ltd dan FANUC Corp menjadi pendorong indeks dengan kenaikan masing-masing 6,14% dan 1,22%. Sementara itu, saham Fast Retailing Co Ltd dan Kyocera Corp melemah 1,56% dan 0,88%.
Di sisi lain, indeks Topix menguat 0,35% ke level 1.445,67, setelah pada Kamis (04/12/2014) berakhir naik 0,76% ke 1.440,6. Sepanjang hari ini indeks bergerak di kisaran 1.433,88 hingga 1.445,77.
Dari 1.831 saham yang tercantum di data Bloomberg, 965 diantaranya menguat, 710 melemah, dan 156 stagnan.
“Tidak ada kekhawatiran mengenai perekonomian AS. Data payroll hari ini seharusnya mendekati konsensus itu,” ujar Hajime Sakai, Manajer Portfolio Mito Securities Co, seeprti dikutip Bloomberg, Jumat (05/12/2014).