Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SALIM IVOMAS (SIMP): Laba Bersih Meroket Hingga 225,67%

Perusahaan perkebunan PT Salim Ivomas Pratama Tbk. membukukan laba bersih yang meroket 225,67% pada kuartal III/2014.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan perkebunan PT Salim Ivomas Pratama Tbk. membukukan laba bersih yang meroket 225,67% pada kuartal III/2014.

Direktur Utama SIMP Mark Julian Wakeford mengumumkan dalam laporan keuangan yang dipublikasikan Kamis (30/10/2014), bahwa perolehan laba bersih mencapai Rp557,3 miliar dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp171,1 miliar.

Emiten Group Salim itu membukukan penjualan sebesar Rp10,77 triliun per 30 September 2014 dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp9,53 triliun. Laba kotor tercatat mencapai Rp2,86 triliun dari sebelumnya Rp1,79 triliun.

Laba usaha tercatat melonjak menjadi Rp1,61 triliun dibandingkan sebelumnya Rp916 miliar. Laba periode berjalan SIMP tercatat melonjak menjadi Rp763,3 miliar dari sebelumnya Rp183,7 miliar.

Total aset per 30 September 2014 mengalami peningkatan menjadi Rp30,49 triliun dari sebelumnya Rp28,06 triliun per 31 Desember 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper