Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga TBS di Riau Kembali Anjlok Karena CPO Yang Belum Stabil

Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit Riau kembali anjlok menjadi Rp1.674,94 per kilogram karena belum stabilnya perdagangan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) di pasar global.
Kelapa sawit/Bisnis.com
Kelapa sawit/Bisnis.com

Bisnis.com, PEKANBARU—Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit Riau kembali anjlok menjadi Rp1.674,94 per kilogram karena belum stabilnya perdagangan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) di pasar global.

Kepala Dinas Perkebunan Riau Zulher mengatakan kebijakan pemerintah pusat yang memangkas bea keluar CPO menjadi 0% belum dapat menjamin stabilitas harga komoditas tersebut. Pasalnya, industri CPO dalam negeri masih bergantung pada pasar internasional yang sedang lesu karena pelambatan pertumbuhan ekonomi.

“Stimulus bea keluar CPO sebesar 0% belum mampu membuat perdagangan CPO stabil, karena bergantung pada pasar global,” katanya di Pekanbaru, Selasa (21/10/2014).

Zulher menuturkan harga TBS kelapa sawit Riau sempat anjlok hingga Rp1.300 per kilogram pada periode Agustus-September 2014. Padahal, pada Januari-Juli tahun ini harga TBS Riau sempat menguat hingga Rp1.900 per kilogram.

Pemangkasan bea keluar CPO dari yang sebelumnya 13,5% menjadi 0% berhasil mengangkat harga TBS kelapa sawit Riau yang sempat menyentuh level terendahnya sepanjang tahun ini.

Menurutnya, perkembangan industri minyak nabati dari kacang kedelai dan biji bunga matahari ikut menekan perdagangan CPO di tengah menurunnya permintaan komoditas itu. Sejumlah konsumen pun beralih menggunakan minyak nabati alternatif itu, karena dianggap lebih sehat dan tidak merusak lingkungan.

Berdasarkan penetapan harga oleh tim untuk periode 22-28 Oktober 2014, TBS kelapa sawit dengan usia 10 tahun ke atas senilai Rp1.674,94 per kilogram, turun Rp19,75 per kilogram dari periode sebelumnya Rp1.694,69 per kilogram.

TBS kelapa sawit usia tiga tahun menjadi Rp1.198,38 per kilogram dari yang sebelumnya Rp1.212,51 per kilogram, kelapa sawit usia lima tahun Rp1.433,34 per kilogram, usia delapan tahun Rp1.578,9 per kilogram.

Kemudian harga TBS kelapa sawit dengan usia 23 tahun menjadi Rp1.547,66 per kilogram dari yang sebelumnya Rp1.565,9 per kilogram, sedangkan kelapa sawit usia 25 tahun menjadi Rp1.462,59 per kilogram dari sebelumnya Rp1.479,81 per kilogram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lili Sunardi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper