Bisnis.com, JAKARTA- Indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini Senin (18/8/2014) akan berada di rentang support 5.127-5.132, dan resisten 5.178-5.185.
Sekretaris Umum Forum Komunikasi CSA (FK – CSA) Reza Priyambada mengatakan spinning di bawah upper bollinger band (UBB ). MACD masih
bergerak terbatas dengan histogram negatif yang memendek. RSI, Stochastic, dan William’s %R masih cenderung melemah.
Laju IHSG, ujarnya, di persimpangan mengingat tidak menyentuh target support (5.124-5.138), dan juga tidak bersentuhan dengan target resisten (5.170-5.188).
Setelah rilis BI rate tidak berpengaruh pada penguatan lanjutan IHSG, kali ini positifnya laju bursa saham global, ujarnya, dan pembacaan nota keuangan APBN pun juga tampaknya belum mampu menghijaukan IHSG.
“Minimnya sentimen positif akan berpotensi melemahkan IHSG yang masih berada di sekitar area overbought. Tetap mewaspadai potensi pelemahan lanjutan,” kata Reza dalam risetnya.
Reza mengemukakan ada 7 aham yang dapat dieprtimbangkan apda perdagangan hari ini, yaitu:
- PGAS. 5.800-6.000. Hammer mendekati middle bollinger band (MBB ). William’s %R bergerak positif diikuti kenaikan RSI. Trd buy slm up 5.825
- BBNI. 5.100-5.275. Shooting star di bawah UBB. Stochastic bergerak naik dibarengi kenaikan RMI. Trd buy slm up 5.150
- AKRA. 4.775-4.985. Tren naik masih terjaga hingga mendekati UBB. Momentum bergerak naik. Trd buy slm up 4.920
- SMGR. 16.350-16.650. Inverted hammer di atas lower bollinger band (LBB). Parabolic SAR masih menurun namun, RSI berbalik naik. Trd buy slm up 16.450
- BBTN. 1.160-1.210. Spinning bergerak sideways di bawah UBB. Stochastic masih bergerak naik. Trd buy slm up 1.170
- MAPI. 4.950-5.775. Long hammer lewati UBB. RSI bergerak naik namun, william’s %R terbatas kenaikannya, Trd sell jika 5.550 gagal bertahan
- AGRO. 107-125. Shooting star dekati UBB. RSI dan momentum bertahan naik. Trd buy slm up 113