Bisnis.com, JAKARTA — Bursa Asia menguat seiring kenaikan sektor kesehatan dan konsumer.
Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,2% ke level 146,24 pada perdagangan Senin (14/7/2014) pukul 09.38 waktu Tokyo atau pukul 07.38 WIB.
“Ini hari yang sepi bagi data makro mempengaruhi pasar. Sehingga pasar modal kelihatannya akan mengalir begitu saja,” papar Evan Lucas, Market Strategist IG Ltd, seperti dikutip Bloomberg, Senin (14/7/2014).
Saham Sumitomo Dainippon Pharma Co naik 4%, Hyundai Development Co-Engineering & Construction naik 3,6%, Hyundai Hysco Co turun 4,1%.
Indeks Jepang Topix naik 0,1%, indeks Australia S&P/ASX 200 naik 0,4%, indeks Selandia Baru NZX 50 naik 0,1%, dan indeks Korea Selatan Kospi naik 0,3%.