Bisnis.com, JAKARTA — Bursa negara berkembang melemah untuk hari kedua seiring kekhawatiran Rusia akan menghadapi sanksi lebih berat karena kesepakatan untuk mengurangi ketegangan di Ukraina menunjukkan tanda-tanda gagal.
Indeks MSCI Emerging Markets turun 0,2% ke level 1.008,72.
“Mereka dapat berkata apapun yang mereka inginkan, tetapi sebagian partai apakah akan menyetujuinya?” ujar Brian Jacobsen, Chief Portfolio Strategist Wells Fargo Advantage Funds, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (23/4/2014).
Indeks Micex melanjutkan pelemahan selama 2 hari menjadi 1,5%. Adapun iShares MSCI Emerging Markets Index ETF turun 0,3% ke level US$41,64.