Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Amerika Serikat melemah, dengan indeks Nasdaq turun paling tajam sejak 2011.
Hal itu terjadi seiring aksi jual saham-saham teknologi di tengah kekhawatiran valuasi yang sudah terlalu tinggi.
Indeks Standard & Poor’s 500 turun 2,1% ke level 1.833,08 pada penutupan perdagangan Kamis (10/4/2014).
Adapun Dow Jones Industrial Average turun 266,96 poin atau 1,6% ke level 16.170,22.
“Masih terjadi rotasi lanjutan terhadap momentum tingginya valuasi saham di 2013,” ungkap Chad Morganlander, Portfolio Manager Stifel Nicolaus & Co, seperti dikutip Bloomberg.
Saham Bed Bath & Beyond Inc turun 6,2%, EBay Inc turun 3,2%. Adapun indeks Nasdaq turun 3,1%.