Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities mengemukakan indeks harga saham gabungan (IHSG) selama sepekan ini mengalami kenaikan 192,75 poin (4,11%) atau naik signifikan dari pekan sebelumnya yang naik 65,67 poin (1,42%).
Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada mengatakan semua indeks utama menghijau. Penguatan dipimpin indeks IDX30 (6,12%%), diikuti indeks LQ45 (5,59%), JII (4,75%).
“Indeks sektoral mayoritas bergerak variatif. Pergerakan positif dialami indeks aneka industri yang naik 9,86%, diikuti indeks keuangan (6,34%), manufaktur (5,98%),” kata Reza dalam risetnya dalam risetnya yang diterima hari ini, Sabtu (15/3/2014).
Sementara itu, ujarnya, pelemahan hanya dialami indeks perkebunan (2,81%), dan indeks infrasturktur (2,42%).