Bisnis.com, JAKARTA — Bursa Eropa sedikit berubah setelah mencetak reli ke level tertinggi dalam 6 tahun, kemarin.
Hal itu terjadi seiring investor mempertimbangkan kinerja korporasi dan menunggu data penganggruan AS.
Indeks Stoxx Europe 600 turun kurang dari 0,1% ke level 334,45 pada Kamis (16/1/2014) pukul 08.10 waktu London atau pukul 14,08 WIB.
“Tertundanya kenaikan Januari saat ini sedang kembali dibangun. Data terbaru dari AS dan aktivitas merger dan akuisisi diharapkan dapat kembali menjadi dorongan bagi bursa saham,” ujar Ian Williams, Market Strategist Peel Hunt LLP seperti dikutip Bloomberg.
Saham Rio Tinto Group naik 1,4%. Sementara itu saham Cie. Financiere Richemont SA turun 3,3%, dan saham Carrefour SA tergelincir 1,2%.