Bisnis.com, JAKARTA — Bank Indonesia mematok kurs tengah rupiah pada level Rp11.161 per dolar AS pada hari ini (30/10/2013).
Patokan nilai tersebut melemah 0,77% dibandingkan dengan patokan kurs tengah kemarin pada level Rp11.076 per dolar AS.
Pelemahan itu terjadi untuk yang ketiga kalinya pada pekan ini. Sementara itu, sejak awal perdagangan pekan ini, patokan kurs tengah telah anjlok 1,3%.
Pada awal pekan ini, Senin (28/10/2013) kurs tengah rupiah dipatok pada level Rp11.018 per dolar AS.
Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg Dollar Index, rupiah juga terpantau melemah 0,96% ke Rp11.210 per dolar AS pada pukul 12.20 WIB
Nilai tukar dolar AS terhadap rupiah
Waktu | Kurs Tengah (Rp.) |
28 Oktober | 11.018 |
29 Oktober | 11.076 |
30 Oktober | 11.161 |
Sumber: BI