Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 0,32% ke level 4.752,02 pada akhir sesi I hari ini, Rabu (24/7/2013).
Pelemahan telah terjadi sejak awal perdagangan hari ini. Sepanjang sesi I, indeks bergerak pada kisaran 4.737,35-4.779,34. Dari 479 saham yang diperdagangkan, sebanyak 82 saham menguat, 132 saham melemah, dan 265 saham stagnan.
Tujuh dari sembilan sektor yang ada mencatatkan penurunan dipimpin pelemahan sektor tambang 1,06%. Adapun dua sektor lainnya menguat dipimpin kenaikan aneka industri 0,59%.
Indeks Bisnis 27 juga turun 0,42% ke level 391,59. Adapun nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah 0,54%.
Saham-saham penekan indeks:
BBRI | -1,83% |
BMRI | -1,12% |
KLBF | -2,03% |
PGAS | -0,86% |
Saham-saham pendorong indeks:
INTP | +1,57% |
SMGR | +0,99% |
AKRA | +3,17% |
ACES | +4,57% |
Sumber: Bloomberg