LONDON--Bursa Eropa naik ke level tertinggi dalam 3 pekan seiring sentimen peningkatan ekonomi Jerman yang lebih tinggi dibandingkan dengan perkiraan dan relinya saham Danone SA setelah melaporkan laba.
Saham Danone, pembuat yogurt terbesar di dunia, melonjak terbesar sejak Mei 2010 setelah mengumumkan kinerja laba dan pemangkasan pekerja.
Saham Drax Group Plc naik ke level tertinggi dalam 5 tahun seiring operator stasiun listrik tenaga batu bara terbesar di Inggris membukukan laba yang melampaui perkiraan.
Saham Bayer AG naik 3,6% setelah memulai uji coba obat baru.
Sementara itu, saham Vodafone Group Plc merosot ke level terendah dalam 4 minggu karena Sanford C. Bernstein & Co mendowngrade peringkat sahamnya.
Indeks Stoxx Eropa 600 naik 1,1% ke level 290,01 pada penutupan perdagangan kemarin, Selasa (19/2), menghapus 0,5% penurunan selama 3 hari sebelumnya.
Indeks acuan tersebut telah naik 3,7% sepanjang tahun ini seiring parlemen AS yang menyetujui kompromi anggaran pemerintah. Menurut data yang dikompilasi Bloomberg, indeks diperdagangkan 12,5 kali perkiraan laba, naik dari 9 kali pada September 2011.
"Terutama laporan Danone yang positif," kata Espen Furnes, Manajer Investasi Storebrand Asset Management di Oslo.
"Kami berharap perekonomian Eropa mengambil peran selama 2013 yang dikombinasikan dengan pertumbuhan yang baik dari kawasan lain, berarti masih ada materi keuntungan dalam saham-saham Eropa dalam jangka panjang," tambahnya.
Kepercayaan investor Jerman dilaporkan naik ke level tertinggi dalam hampir 3 tahun pada Februari. ZEW Center for European Economic Research menyatakan indeks investor dan harapan analis naik menjadi 48,2 dari 31,5 pada Januari. Hasil tersebut melampaui perkiraan median dari ekonom yang di survei Bloomberg yang memerkirakan naik menjadi 35.
Bursa Eropa Naik Ke Level Tertinggi Dalam 3 Pekan
LONDON--Bursa Eropa naik ke level tertinggi dalam 3 pekan seiring sentimen peningkatan ekonomi Jerman yang lebih tinggi dibandingkan dengan perkiraan dan relinya saham Danone SA setelah melaporkan laba.Saham Danone, pembuat yogurt terbesar di dunia,
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

7 menit yang lalu
Kode CUAN Prajogo Pangestu di Petrosea (PTRO)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
5 menit yang lalu
Rupiah Dibuka Menguat Sentuh Rp16.393 per Dolar AS
14 menit yang lalu
Harga Emas 24 Karat Antam Hari Ini Naik ke Level Rp1.745.000 per Gram

23 menit yang lalu
IHSG Dibuka Merosot Terbebani Koreksi Saham Bank Jumbo BCA BRI Cs

40 menit yang lalu
Rugi Bersih Chandra Asri (TPIA) Bengkak jadi Rp1,1 Triliun pada 2024
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
