Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indomobil Resmi Akuisisi Mercedes-Benz, Saham IMAS Ngebut!

Mercedes-Benz resmi menunjuk PT Indomobil Sukses International Tbk. (IMAS) untuk mengoperasikan fasilitas perakitan dan distribusi di Indonesia.
Mercedes-Benz resmi menunjuk PT Indomobil Sukses International Tbk. (IMAS) untuk mengoperasikan fasilitas perakitan dan distribusi di Indonesia. - Youtube Setpres
Mercedes-Benz resmi menunjuk PT Indomobil Sukses International Tbk. (IMAS) untuk mengoperasikan fasilitas perakitan dan distribusi di Indonesia. - Youtube Setpres

Bisnis.com, JAKARTA - Mercedes-Benz resmi menunjuk PT Indomobil Sukses International Tbk. (IMAS) untuk mengoperasikan fasilitas perakitan dan distribusi di Indonesia. Saham IMAS pun mendadak naik tinggi.

Pada perdagangan Jumat (31/3/2023) pukul 14.39 WIB, saham IMAS naik 8,92 persen atau 95 poin menjadi Rp1.160. Saham IMAS yang tadinya berkonsolidasi mendadak naik pada sesi II, dan sempat menyentuh level tertinggi Rp1.225.

Kapitalisasi pasar IMAS Rp4,63 triliun dengan valuasi PER 10,35 kali. Sepanjang 2023, saham IMAS naik 33,33 persen.

Saham IMAS naik setelah informasi seluruh operasi PT Mercedes-Benz Indonesia selaku produsen dan PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia selaku importir CBU dan distributor grosir mobil penumpang Mercedes-Benz di Indonesia, resmi dialihkan ke Grup Indomobil. 

Selain Grup Indomobil, ada pihak lain yang membeli saham Mercedez-Benz Indonesia, yaitu Inchcape yang merupakan perusahaan distribusi, retail, dan layanan otomotif multinasional Inggris. Indomobil dan Inchcape sudah bekerja sama, salah satunya yakni memasarkan Jaguar Land Rover di Tanah Air.

Mercedes-Benz AG, Inchcape, dan Indomobil telah menandatangani perjanjian terkait penjualan dan pembelian pabrik dan unit distribusi. Mercedes-Benz dan Inchcape serta Indomobil, sebagai pemilik baru akan memastikan kelangsungan bisnis dalam segala hal, untuk memberikan keamanan jangka panjang dan transparansi tingkat tinggi kepada semua pemangku kepentingan.

Transaksi ini termasuk pengalihan 100 persen saham Mercedes-Benz AG di Indonesia, dengan Inchcape mengambil porsi 70 persen saham dan Indomobil mengambil porsi 30 persen.

"Kami sedang merestrukturisasi bisnis kami untuk memperkuat posisi kami di Indonesia dan tumbuh lebih jauh dengan melibatkan pemain internasional yang kuat dan pemain lokal yang kuat dengan Inchcape dan Indomobil," ujar Head of Region Overseas Mercedes-Benz Cars, Matthias Lührs dikutip dari keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat, (31/3/2023).

Setelah resmi diakuisisi,  aktivitas produksi di pabrik yang berlokasi di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat akan terus berlanjut dan semua karyawan saat ini akan tetap diberi kesempatan untuk terus bekerja di perusahaan di bawah kepemilikan barunya. 

"Kami sangat yakin dari keterlibatan kami sebagai entitas lokal dalam kemitraan dengan pemangku kepentingan otomotif global, Inchcape, bahwa Mercedes-Benz akan dapat mengembangkan bisnisnya lebih jauh dan mendukung pemerintah dalam mengembangkan industri otomotif Indonesia masa depan," tambah Presiden Direktur Indomobil, Jusak Kertowidjojo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper