Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indosat (ISAT) Tegaskan Cari Partner Strategis Data Center

Indosat berharap partner strategis dapat memperkuat layanan data center yang diberikan perseroan ke pelanggannya.
Pemaparan publik PT Indosat Ooreedo Tbk (ISAT)/ Dokumen perseroan
Pemaparan publik PT Indosat Ooreedo Tbk (ISAT)/ Dokumen perseroan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Indosat Tbk. (ISAT) menyampaikan tengah mencari partner strategis dalam bidang layanan data center milik perseroan.

Corporate Secretary Indosat Billy Nikolas Simanjuntak dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) mengatakan, pihaknya berharap partner strategis ini dapat memperkuat layanan data center yang diberikan perseroan ke pelanggannya.

"Hal ini diharapkan ke depannya akan meningkatkan kepuasan pelanggan perseroan," kata Billy, Kamis (4/11/2021).

Perseroan menegaskan, hingga Kamis (4/11/2021) ini, tidak memiliki informasi lebih lanjut terkait dengan rencana kerja sama ini.

Sebagai informasi, seperti yang dilansir dari Bloomberg, emiten berkode saham ISAT ini dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk melego bisnisnya di sektor tersebut.

Bloomberg melaporkan, ISAT dikabarkan akan melepas 75 persen sahamnya di bisnis data center kepada penawar yang berbasis di Hong Kong, yakni Big Data Exchange (BDx). Nilai saham tersebut diperkirakan mencapai US$200-250 juta.

Indosat juga disebut berencana mempertahankan saham minoritas di bisnis data center.

Sebelumnya, Bloomberg juga menyebut perusahaan telekomunikasi ini berusaha untuk menjual aset yang bukan bagian dari bisnis inti mereka, seperti menara nirkabel dan pangkalan data.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Annisa Saumi
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper