Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis pada akhir perdagangan hari ini, Selasa (27/4/2021).
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup terkoreksi 0,09 persen atau 5,2 poin ke level 5.959,62. Sepanjang perdagangan, indeks komposit bergerak dalam kisaran 5.959,87-6.003,92.
Sebanyak 193 saham berhasil menguat, namun 300 saham melemah. Sementara itu, 141 saham berakhir stagnan.
Volume perdagangan hari ini mencapai 13,96 miliar saham dengan nilai mencapai Rp9,6 triliun. Adapun investor asing mencatatkan jual bersih atau net sell senilai Rp77,21 miliar.
Investor asing terpantau paling banyak melepas saham PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) dengan nilai net sell menjelang akhir perdagangan mencapai Rp154,3 miliar.
Sementara itu, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) mencatatkan net sell Rp58,9 miliar, disusul PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) dengan net sell Rp56,7 miliar.
Sebanyak 6 dari 11 indeks sektoral klasifikasi IDX-IC berakhir melemah, dipimpin oleh sektor industri (IDXINDUST) yang terkoreksi 2,31 persen dan infrastruktur (IDXINFRA) yang ditutup melemah 1,08 persen.
Di sisi lain, sektor energi menguat 2,81 persen, disusul sektor transportasi dengan penguatan 1,37 persen pada akhir perdagangan.