Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kimia Farma (KAEF) Beri Display Khusus Produk UMKM di Outletnya

Komisaris Utama Kimia Farma Alexander K Ginting S menuturkan perseroan bersama dengan SMESCO yang didukung oleh Kementerian Koperasi dan UKM, bersinergi untuk memajukan UMKM.
Seorang petugas di Apotik Kimia Farma sedang melihat persediaan barang yang dijual di etalase./Kimia Farma
Seorang petugas di Apotik Kimia Farma sedang melihat persediaan barang yang dijual di etalase./Kimia Farma

Bisnis.com, JAKARTA - PT Kimia Farma Tbk. (KAEF) dan Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (LLP-KUKM) atau SMESCO kerja sama mengembangkan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) di masa pandemi Covid-19.

Kerja sama ini diharapkan dapat mempermudah akses pasar bagi produk UKM, meningkatkan promosi dan penjualan produk UKM. Kimia Farma akan memberikan fasilitas display produk untuk mendukung penjualan produk Koperasi dan UKM yang telah memenuhi standar, yang selaras dengan industri 4.0.

Komisaris Utama Kimia Farma Alexander K Ginting S menuturkan perseroan bersama dengan SMESCO yang didukung oleh Kementerian Koperasi dan UKM, bersinergi untuk memajukan UMKM.

"Kami mendukung pengembangan UMKM di era pandemi melalui kegiatan penyediaan sarana dan prasarana serta inisiasi dan fasilitasi akses pasar,” ungkapnya, Rabu (3/3/2021).

Melalui konsep ini, Emiten bersandi KAEF ini berharap bisa mendorong aktivitas UMKM karena UMKM merupakan sektor yang berpengaruh pada ketahanan ekonomi nasional, sehingga dapat melakukan peran dalam mendukung ketahanan ekonomi nasional.

Direktur Utama Kimia Frama Verdi Budidharmo mengatakan perseroanakan memberikan fasilitas display di dalam outlet Apotek Kimia Farma untuk produk UMKM dan mendukung penjualan produk-produk UMKM tersebut dapat diakses secara offline maupun online Kimia Farma.

"Selain itu, penjualan produk-produk UMKM di outlet Kimia Farma telah terstandarisasi sesuai dengan peraturan yang berlaku. Kerjasama ini dapat memberikan kemudahan akses pasar bagi produk UMKM, termasuk pada kolaborasi Peningkatan Mutu Produk seperti branding packaging/kemasan, desain, food safety dan standarisasi produk Koperasi dan UKM," ujarnya.

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengajak BUMN untuk terus bersinergi bersama pemerintah guna mendorong UMKM dapat bertahan dan bertumbuh menghadapi tantangan ekonomi di masa pandemi.

Kimia Farma telah memiliki 1.300 outlet apotek di berbagai daerah yang dapat menjadi jalur pemasaran strategis bagi UKM menjadikan BUMN dapat menjadi lokomotif UKM, menjadi pendamping, agregator, dan offtaker produk-produk UMKM.

“Saya berharap sinergi ini dapat dimanfaatkan pelaku UKM di Tanah Air untuk mendapatkan akses pemasaran yang lebih luas. Sehingga, skala ekonominya lebih efisien dan menjadi katalisator perekonomian Indonesia," kata Teten.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper