Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Saham Paling Buntung 13 April, IDPR Melemah 6,99 Persen

Saham PT Indonesia Pondasi Raya Tbk. mencatat penurunan harga terdalam pada perdagangan hari ini, Senin (13/4/2020).
Pengunjung berjalan melintasi papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di Bursa Efek Indonesia, di Jakarta, Senin (13/4/2020). Bisnis/Dedi Gunawan
Pengunjung berjalan melintasi papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di Bursa Efek Indonesia, di Jakarta, Senin (13/4/2020). Bisnis/Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Indonesia Pondasi Raya Tbk. mencatat penurunan harga terdalam pada perdagangan hari ini, Senin (13/4/2020).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), harga saham bersandi IDPR tersebut memimpin daftar top losers dengan ditutup melemah 6,99 persen ke level Rp173 per lembar saham.

Pelemahan saham perusahaan yang bergerak di bidang jasa konstruksi itu disusul oleh sejumlah saham yang ditutup melemah nyaris 7 persen (lihat tabel).

Sementara itu, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona merah pada perdagangan hari ini. Berdasarkan data BEI, pergerakan IHSG ditutup di level 4.623,89 dengan pelemahan 0,54 persen atau 25,18 poin dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Pada perdagangan Kamis (9/4/2020), IHSG mampu ditutup di level 4.649,08 dengan penguatan 0,48 persen atau 22,38 poin.

Sebelum berbalik melemah, penguatan indeks sempat berlanjut pada Senin (13/4) ketika dibuka naik 0,1 persen atau 4,43 poin ke level 4.653,51 pukul 09.01 WIB. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak fluktuatif di level 4.591,73 – 4.659,03.

Sebanyak 7 dari 10 sektor dalam IHSG menetap di wilayah negatif, dipimpin aneka industri (-2,21 persen) dan industri dasar (-1,21 persen). Tiga sektor lainnya berakhir di wilayah positif, dipimpin infrastruktur (+1,56 persen).

Saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) yang masing-masing turun 1,7 persen dan 4,3 persen menjadi penekan utama pelemahan IHSG.

Berikut adalah perincian 10 saham dengan penurunan harga terbesar atau Top Losers hari ini:

Saham

Harga Sebelumnya (Rp)

Harga Penutupan Hari Ini (Rp)

Perubahan (persen)

IDPR

186

173

-6,99

(13 poin)

KREN

230

214

-6,96

(16 poin)

HRME

374

348

-6,95

(26 poin)

BSSR

1.800

1.675

-6,94

(125 poin)

BFIN

346

322

-6,94

(24 poin)

KRAH

346

322

-6,94

(24 poin)

JMAS

318

296

-6,92

(22 poin)

AKSI

232

216

-6,90

(16 poin)

OCAP

131

122

-6,87

(9 poin)

HKMU

102

95

-6,86

(7 poin)

Sumber: BEI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper