Bisnis.com, JAKARTA - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak fluktuatif pagi ini.
IHSG sukses berbalik menguat pada perdagangan pagi hari ini, Selasa (10/12/2019), meskipun sempat dibuka di zona merah.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG menguat 0,1 persen atau 6,28 poin ke level 6.200,08 pada pukul 09.13 WIB, setelah dibuka di zona merah dengan pelemahan 0,11 persen atau 7,04 poin di posisi 6.186,75.
Pada perdagangan Senin (9/12), indeks menutup pergerakannya di zona hijau dengan penguatan 0,11 persen atau 6,92 poin ke level 6.193,79.
Sepanjang perdagangan pagi ini, IHSG bergerak pada kisaran 6.186,30-6.204,37.
Tujuh dari sembilan sektor terpantau bergerak positif, dipimpin sektor properti yang menguat 0,58 persen dan aneka tambang yang naik 0,35 persen. Adapun sektor pertanian dan finansial masing-masing melemah 0,92 persen dan 0,01 persen.
Berikut pergerakan IHSG sepanjang hari ini :
Pergerakan IHSG berakhir di zona merah dengan koreksi 0,17 persen atau 10,29 poin di level 6.183,5 pada perdagangan hari ini.
Pergerakan IHSG turun 0,13 persen atau 7,91 poin ke level 6.185,88 menjelang penutupan perdagangan hari ini.
Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) yang masing-masing turun 0,72 persen dan 0,47 persen menjadi penekan utamanya.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 0,07 persen atau 4,37 poin ke level 6.189,42 pada awal perdagangan sesi II
Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG begerak pada kisaran 6.186,30-6.205,13.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 0,13 persen atau 7,84 poin ke level 6.185,95 pada akhir sesi I
Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG begerak pada kisaran 6.186,30-6.205,13.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau berbalik melemah 0,05 persen atau 3,13 poin ke level 6.190,66.
Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG begerak pada kisaran 6.186,30-6.205,13.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau berbalik menguat 0,07 persen atau 4,3 poin ke level 6.198,09.
Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG begerak pada kisaran 6.186,30-6.205,13.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka di zona merah dengan pelemahan 0,11 persen atau 7,04 poin ke level 6.186,75.
Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG begerak pada kisaran 6.181,13-6.210,78.
IHSG mengikuti pergerakan bursa saham lainnya di Asia yang juga mayoritas melemah. Indeks Topix dan Nikkei 225 Jepang turun masing-masing 0,05 persen dan 0,12 persen, sedangkan indeks Shanghai Composite terpantau melemah 0,23 persen.