Bisnis.com, JAKARTA - Indosurya Sekuritas memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) akan bergerak naik pada kisaran 6336-6498 ditopang kuatnya cadangan devisa dan positifnya data ritel yang akan dirilis.
William Surya Wijaya, Director Indosurya Bersinar Sekuritas menjelaskan pascarilis data perekonomian cadangan devisa yang terlansir cukup bagus, ditambah dengan adanya rilis data perekonomian tentang penjualan ritel yang diperkirakan akan terdapat peningkatan, semakin menunjukkan kondisi fundamental perekonomian negara yang cukup solid dan kuat.
Hal ini tentunya dapat menjadi sentimen posiitif yang kuat untuk kembali mendorong kenaikan IHSG dalam jangka panjang, serta kembalinya arus capital inflow ke dalam pasar modal Indonesia.
"Hari ini IHSG berpotensi naik," tulis William dalam riset yang diterima Bisnis.com.
Rekomendasi saham hari ini:
- ASII
Baca Juga
- BBNI
- BBCA
- BJTM
- BBRi
- BMRI
- ADHI
- WIKA
- WTON
- ICBP
- UNVR