Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Minat Investor Capai Rp93,93 Triliun, Lelang SUN Capai Rekor Baru

Minat investor dalam lelang surat utang negara atau SUN yang digelar pemerintah hari ini, Selasa (26/2/2019) membeludak hingga Rp93,93 triliun, menandakan meningkatnya kepercayaan diri pasar untuk kembali berinvestasi di instrumen SUN.
SURAT UTANG NEGARA
SURAT UTANG NEGARA

Bisnis.com, JAKARTA—Minat investor dalam lelang surat utang negara atau SUN yang digelar pemerintah hari ini, Selasa (26/2/2019) membeludak hingga Rp93,93 triliun, menandakan meningkatnya kepercayaan diri pasar untuk kembali berinvestasi di instrumen SUN.

Hari ini pemerintah menggelar lelang SUN dalam mata uang rupiah dengan target emisi antara Rp15 triliun hingga Rp30 triliun. Pemerintah melepas 6 seri SUN dalam lelang kali ini, terdiri atas 4 seri obligasi negara fixed rate dan 2 seri instrumen pasar uang surat perbendaharaan negara.

Lelang kali ini mendulang permintaan yang sangat tinggi, mencapai Rp93,93 triliun. Bahkan, dalam lelang SUN yang digelar sepanjang tahun 2018 lalu pun tidak pernah setinggi ini. Lelang tertinggi pada 2018 terjadi pada awal tahun, yakni lelang pertama pada 3 Januari 2018, dengan nilai Rp86,2 triliun.

Namun, pemerintah tidak terlalu agresif menyerap penawaran yang masuk. Pemerintah hanya memenangkan sebesar Rp22 triliun. Ini bahkan lebih rendah dibandingkan penyerapan pada lelang SUN 2 pekan lalu.

Pada lelang sebelumnya pemerintah meraup dana senilai Rp25,00 triliun dari total penawaran yang masuk mencapai Rp66,35 triliun.

Berikut ini hasil lengkap lelang SUN yang dilaksanakan oleh pemerintah hari ini:

SPN 03190527

Maturity bond : 27 Mei 2019

Incoming bid    : Rp6,11 triliun

Avg yield          : 5,79 %

Highest yield    : 5,79 %

Dimenangkan  : Rp2,0 triliun

 

SPN 12200213

Maturity bond : 13 Feb 2020

Incoming bid    : Rp5,61 triliun

Avg yield          : 6,0725 %

Highest yield    : 6,10 %

Dimenangkan  : Rp2,0 triliun

 

FR0077

Maturity bond : 15 Mei 2024

Incoming bid    : Rp39,719 triliun

Avg yield          : 7,62091 %

Highest yield    : 7,63 %

Dimenangkan  : Rp1,65 triliun

 

FR0078

Maturity bond : 15 Mei 2029

Incoming bid  : Rp22,5454 triliun

Avg yield      : 7,8254 %

Highest yield    : 7,84 %

Dimenangkan  : Rp 6.35 triliun

 

FR0068

Maturity bond : 15 Mei 2034

Incoming bid    : Rp12,906 triliun

Avg yield          : 8,15998 %

Highest yield    : 8,18 %

Dimenangkan  : Rp5,10 triliun

 

FR0079

Maturity bond : 15 April 2039

Incoming bid    : Rp7,0403 triliun

Avg yield          : 8,26156 %

Highest yield    : 8,28 %

Dimenangkan  : Rp4,9 triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper