Bisnis.com, JAKARTA—Mandiri Sekuritas menargetkan dapat tetap mempertahankan posisi sebagai sekuritas dengan tingkat transaksi tertinggi tahun ini, setelah tahun lalu kembali berhasil mempertahankan posisinya di peringkat pertama sebagai broker dengan nilai transaksi perantara perdagangan tertinggi.
Tahun lalu, Mandiri Sekuritas berhasil menangani transaksi perantara perdagangan saham senilai Rp205,4 triliun, atau menguasai 5% dari total nilai transaksi broker sepanjang 2018 yang mencapai Rp4.018,6 triliun.
Capaian ini menempatkan Mandiri Sekuritas kembali pada posisi pertama, setelah pada 2017 juga berada di posisi pertama dengan total nilai transaksi sebesar Rp173 triliun. Nilai transaksi Mandiri Sekuritas meningkat 18,5% sepanjang 2018 dibandingkan 2017.
Silvano Rumantir, Direktur Utama Mandiri Sekuritas, mengatakan bahwa pencapaian yang diraih Mandiri Sekuritas dalam 2 tahun terakhir merepresentasikan kepercayaan investor yang tinggi untuk berinvestasi di pasar modal Indonesia melalui perantaraan Mandiri Sekuritas.
Saat ini, Mandiri Sekuritas telah dipercaya oleh lebih dari 95.000 nasabah di seluruh Indonesia serta beberapa nasabah dari luar negeri. Pencapaian sepanjang tahun lalu didorong oleh peningkatan aktivitas transaksi nasabah, baik ritel maupun institusi.
Silvano mengatakan, pencapaian tersebut menjadi pendorong bagi Mandiri Sekuritas untuk menjaga kepercayaan dan ekspektasi nasabah tahun ini. Oleh karena itu, perusahaan masih akan melanjutkan inovasi di bidang layanan perantaraan perdagangan sepanjang tahun ini.
“Kami selalu berkomitmen untuk berinovasi serta memperkuat infrastruktur teknologi, pengelolaan manajemen risiko, serta tata kelola perusahaan yang baik. Kami juga senantiasa berkomitmen mengedukasi masyarakat guna menjadikan investasi sebagai gaya hidup positif,” katanya, Senin (7/1/2019).
Silvano mengatakan, Mandiri Sekuritas juga akan berupaya untuk mampu menghasilkan layanan investasi pasar modal terlengkap, mudah dan aman melalui aplikasi Mandiri Online Securities Trading (MOST) yang bisa diakses online.