Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pendapatan dan Laba Wijaya Karya Beton (WTON) Tumbuh Dua Digit

PT Wijaya Karya Beton Tbk. mencatat pertumbuhan dua digit untuk laba bersih dan pendapatan pada kuartal III/2018.
Dirut PT Wijaya Karya Beton Tbk. Hadian Pramudita (tengah) berbincang dengan Direktur Hari Respati (dari kiri), Direktur Mohammad Syafii, Direktur Independen Sidiq Purnomo, dan Direktur Kuntjara, di sela-sela paparan publik, di Jakarta, Senin (19/3/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Dirut PT Wijaya Karya Beton Tbk. Hadian Pramudita (tengah) berbincang dengan Direktur Hari Respati (dari kiri), Direktur Mohammad Syafii, Direktur Independen Sidiq Purnomo, dan Direktur Kuntjara, di sela-sela paparan publik, di Jakarta, Senin (19/3/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA— PT Wijaya Karya Beton Tbk. mencatat pertumbuhan dua digit untuk laba bersih dan pendapatan pada kuartal III/2018.

Berdasarkan laporan keuangan kuartal III/2018, yang dipublikasikan melalui laman Bursa Efek Indonesia, Senin (29/10/2018), Wijaya Karya Beton mengantongi pendapatan Rp4,10 triliun. Pencapaian tersebut naik 19,86% dari periode yang sama tahun lalu Rp3,42 triliun.

Sementara itu, beban pokok pendapatan juga mengalami kenaikan dua digit. Tercatat, beban pokok pendapatan naik 19,03% dari Rp2,99 triliun menjadi Rp3,56 triliun.

Di sisi lain, beban usaha emiten berkode saham WTON itu naik 31,78% secara tahunan pada kuartal III/2018. Jumlah beban usaha naik Rp87,33 miliar menjadi Rp115,08 miliar.

Dari situ, laba usaha yang dikantongi entitas anak PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. tersebut Rp429,01 miliar. Hasil yang dibukukan naik 23,99% dari Rp345,99 miliar pada kuartal III/2017.

Adapun, laba yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk tumbuh 26,90% secara tahunan. Laba bersih yang dikantongi WTON naik dari Rp220,48 miliar pada kuartal III/2017 menjadi Rp279,80 pada kuartal III/2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper