Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indika Energy (INDY) Siapkan Capex Besar Untuk Petrosea (PTRO)

PT Indika Energy Tbk. menyiapkan belanja modal sebesar US$140 juta pada tahun ini. Mayoritas dana tersebut akan dikucurkan untuk peremajaan alat entitas anak, PT Petrosea Tbk.
/Asiabusinessinfo
/Asiabusinessinfo

Bisnis.com, JAKARTA – PT Indika Energy Tbk. menyiapkan belanja modal sebesar US$140 juta pada tahun ini. Mayoritas dana tersebut akan dikucurkan untuk peremajaan alat entitas anak, PT Petrosea Tbk.

Direktur Keuangan Indika Energy Azis Armand mengungkapkan dari jumlah belanja modal (capital expenditure/capex) tahun ini sebanyak US$140 juta, sekitar US$100 juta akan dialokasikan untuk PT Petrosea Tbk.

“Rencananya akan digunakan untuk peremajaan alat,” katanya saat dihubungi Bisnis, Senin (15/1).

Dia mengungkapkan sudah sejak lama Petrosea tidak melakukan peremajaan alat. Oleh karena itu, mayoritas capex perseroan pada tahun ini akan dialokasikan untuk itu.

Berbeda dengan Petrosea, Triparta yang merupakan anak usaha Indika Energy tidak memerlukan belanja modal yang besar. Padahal, Triparta sedang tengah mengerjakan proyek kilang gas alam cair Train 3 Tangguh.

 Menurut Aziz, proyek tersebut dikerjakan oleh konsorsium dan konsorsium tersebut hanya membangun fasilitas kilang gas alam itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukas Hendra TM
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper