Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Batu Bara Akhiri Reli Penguatan Selama Lima Hari

Pada perdagangan Jumat, harga batu bara untuk kontrak Agustus 2017, kontrak teraktif di bursa komoditas Rotterdam, berakhir melemah 0,36% atau 0,30 poin ke posisi US$83,50/metrik ton.
Pekerja berjalan di atas timbunan batu bara, di Asam-asam, Kalimantan Selatan./Bloomberg-Dadang Tri
Pekerja berjalan di atas timbunan batu bara, di Asam-asam, Kalimantan Selatan./Bloomberg-Dadang Tri

Bisnis.com, JAKARTA – Harga batu bara mengakhiri reli penguatan lima hari berturut-turut pada akhir perdagangan pekan lalu, Jumat (7/7/2017) seiring dengan melemahnya harga minyak mentah.

Pada perdagangan Jumat, harga batu bara untuk kontrak Agustus 2017, kontrak teraktif di bursa komoditas Rotterdam, berakhir melemah 0,36% atau 0,30 poin ke posisi US$83,50/metrik ton.

Pada perdagangan sebelumnya, batu bara kontrak April ditutup dengan kenaikan 2,01% di posisi 83,80..

Sejalan dengan batu hitam, harga minyak mentah melemah pekan lalu, karena aktivitas pengeboran AS yang meningkat dan penambahan produksi mengimbangi penurunan cadangan minyak yang lebih besar dari perkiraan.

Harga minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman Agustus melemah 2,83% atau US$1,29 pada perdagangan Jumat (7/7/2017) ke level US$44,23 per barel di New York Mercantile Exchange.

Sementara itu, minyak Brent untuk pengiriman September ditutup turun US$1,40 atau 2,91% ke level US$ 6,71 per barel di ICE Futures Europe exchange yang berbasis di London. Brent telah melemah 2,5% sepanjang pekan lalu.

Pergerakan harga batu bara kontrak April 2018 di bursa Rotterdam

Tanggal

US$/MT

7 Juli

83,50

(-0,36%)

6 Juli

83,80

(+2,01%)

5 Juli

82,15

(+1,67%)

4 Juli

80,80

(+1,06%)

3 Juli

79,95

(+1,59%)

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: Bloomberg

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper