Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA MINYAK: Brent Terpeleset ke Level Terendah

Harga minyak mentah patokan pasar Eropa, Brent melemah ke level terendah sejak perdagangan November 2016
Ilustrasi./.Antara-Pertamina
Ilustrasi./.Antara-Pertamina

Bisnis.com, JAKARTA— Harga minyak mentah patokan pasar Eropa, Brent melemah ke level terendah sejak perdagangan November 2016.

Brent untuk pengiriman Mei pada penutupan perdagangan Rabu (22/3/2017) melemah 0,63% ke US$50,64 per barel di ICE Futures Europe exchange yang berbasis di London.

Minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman Mei turun 0,40% ke US$48,04 per barel.

Sementara itu, WTI pada pagi ini, pk. 06.47 WIB menguat 0,37% ke US$48,22 per barel.

Minyak Brent turun ke level terendah dalam hampir empat bulan terakhir, setelah terjadi lonjakan persediaan minyak mentah AS. Meski anggota OPEC terus berkomiten memangkas produksi untuk mengerek kembali harga jual minyak mentah.

Patokan global turun di bawah US$ 50 per barel untuk pertama kalinya tahun ini, setelah persediaan minyak mentah Amerika mencapai rekor minggu lalu dan terus menambahkan rig.

Sementara itu OPEC akhir pekan ini di Kuwait akan mengadakan pertemuan untuk membahas realisasi kesepakatan pemangkasan produksi.

OPEC akan memperpanjang kesepakatan jika stok masih di atas rata-rata lima tahun, seperti dikatakan Menteri Energi Arab Saudi Khalid Al-Falih seperti dikutip Bloomberg, Kamis (23/3/2017).

"(Kondisi stok AS) menyakitkan produsen Timur Tengah," kata Chip Hodge, Managing Director Senior John Hancock seperti dikutip Bloomberg, Kamis (23/3/2017).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper