Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan dalam perdagangan hari ini, Rabu (7/12/2016), pasar obligasi menyoroti sejumlah berita dari dalam dan luar negeri.
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Rabu (7/12/2016) mengatakan berita yang disorot pasar obligasi adalah:
Berita Obligasi
- PT Sinar Mas Multifinance berencana menerbitkan obligasi sebanyak Rp500 miliar bertajuk Obligasi Sinar Mas Multifinance III Tahun 2016 dengan kupon tetap 9,5% per tahun. (Okezone)
- Pemerintah menggelar lelang SUN yang terakhir di 2016 kemarin (6/12). Penawaran yang masuk mencapai Rp29,28 triliun atau oversubscribe hingga 4,72 kali dari target indikatif. Pemerintah hanya menyerap Rp 6,2 triliun, sesuai target indikatif. (Kontan)
- OJK akan menerbitkan aturan tentang pelaporan transaksi efek. Calon beleid itu menyebutkan, ada empat jenis efek yang transaksinya wajib dilaporkan ke Penerima Laporan Transaksi Efek. Yakni, efek bersifat utang dan sukuk, obligasi konversi, SBN, serta efek lainnya yang dapat diperdagangkan di pasar sekunder. Transaksi efek ini mencakup setiap aktivitas atau kontrak, baik yang mengakibatkan pengalihan kepemilikan maupun tidak. (Kontan)
- PT Bank Negara Indonesia Tbk. bersiap menerbitkan obligasi dalam bentuk mata uang dollar AS sebesar $500 juta di 2017. (Kontan)