Bisnis.com, JAKARTA— PT Ciptadana Asset Management meluncurkan tiga produk baru reksa dana berjenis reksa dana pendapatan tetap dan terproteksi seiring sudah diberikannya izin penerbitan efektif oleh Otoritas Jasa Keuangan.
Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang dipublikasikan Selasa (6/12/2016), tiga produk reksa dana baru Ciptadana mendapatkan izin penerbitan efektif. Pertama, Reksa Dana Cipta Obligasi Dollar yang merupakan reksa dana pendapatan tetap dengan mata uang dolar.
Kemudian, ada Reksa Dana Cipta Obligasi Rupiah, juga merupakan reksa dana pendapatan tetap dengan denominasi rupiah. Ketiga, reksa dana terproteksi yang dinamakan Reksa Dana Terproteksi Cipta Proteksi Dinamis III. Ketiga produk baru tersebut menggunakan bank kustodian CIMB Niaga.
Dengan meluncurnya tiga produk tersebut, kini Ciptadana Asset Management memiliki 22 produk yang terdiri dari berbagai jenis reksa dana.
Berdasarkan data Pusat Informasi Reksa Dana OJK, per November 2016, Ciptadana mecatat nilai aktiva bersih (NAB) atau dana kelolaan sebesar Rp2,09 triliun dengan 1,79 miliar unit penyertaan.