Bisnis.com, JAKARTA- Bahana Securities mengemukakan indeks harga saham gabungan pada perdagangan Jumat (28/10/2016) ditutup melemah 7 poin atau 0,12% ke level 5.410,27.
Analis Teknikal Bahana Securities Muhammad Wafi mengatakan nilai transaksi di pasar reguler pada perdagangan Jumat sebesar Rp4,9 triliun
“Masih terbawa sentimen dari bursa regional, berdampak pada penurunan di sektor aneka industri dan perdagangan,” kata Wafi dalam risetnya.
Sebanyak enam sektor mengalami penurunan, dipimpin sektor aneka industri. Sementara hanya sektor industri dasar dan perbankan yang mengalami kenaikan.
Sebanyak 142 saham mengalami kenaikan, 181 saham mengalami penurunan, 103 saham tidak mengalami perubahan dan 150 saham tidak mengalami perdagangan.
Saham-saham yang menjadi pemberat bursa a.l. UNTR, INDF, SMGR, ASII, dan KLBF. Pada perdagangan Jumat, asing tercatat melakukan net sell di pasar reguler sebesar Rp44,1 miliar.
“Secara teknikal, indeks masih sideways dan test support MA20 dengan akumulasi volume. Stochastic positif, sementara RSI dan MACD flat,” kata Wafi.