Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Jepang ditutup menguat pada perdagangan Kamis (1/9/2016) saat yen ditransaksikan menguat tipis.
Bursa Jepang itu menguat menjelang data pekerja AS yang diharapkan dapat memperjelas outlook kenaikan tingkat suku bunga AS dan arah bagi pergerakan yen.
Berdasarkan data Bloomberg, indeks Topix ditutup menguat 0,59% atau 7,84 poin ke level 1.337,38.
Sepanjang hari ini indeks bergerak pada rentang 1.327,88-1.338,52.
Dari 1.954 saham yang diperdagangkan sebanyak 1.180 menguat, 653 saham melemah, dan 135 saham stagnan.
Adapun Nikkei 225 Stock Average ditutup menguat 0,23% atau 39,44 poin ke level 16.926,84.
Sepanjang hari ini indeks bergerak pada rentang 16.864,59-16.941,18.
Dari 225 saham yang diperdagangkan sebanyak 140 saham menguat, 75 saham melemah, dan 10 saham stagnan.
Sementara itu yen terpantau menguat tipis 0,04% ke 103,38 pada pukul 14.23 WIB.