Bisnis.com, JAKARTA - Kurs rupiah menembus Rp13.095 per dolar AS berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, Rabu (13/7/2016).
Data yang diterbitkan BI pada pagi ini menempatkan Jisdor pada Rp13.095 per dolar AS, terapresiasi 0,42% atau 56 poin dari posisi Rp13.151 per dolar AS kemarin (12/7/2016).
Sementara itu, nilai tukar rupiah masih terpantau menguat meski tipis sebesar 0,04% atau 5 poin ke Rp13.115 per dolar AS pada pukul 10.10 WIB di pasar spot setelah dibuka dengan penguatan 14 poin di posisi 13.106.
Dalam risetnya, Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta memprediksikan peluang penguatan rupiah pada perdagangan hari ini seiring kembali menguatnya harga komoditas.
Dikemukakan, rupiah melemah hingga kemarin sore sejalan dengan pelemahan kurs di Asia yang merespons pelemahan harga komoditas.
“Namun, kembali solidnya tren penguatan harga komoditas berpeluang mendorong penguatan rupiah hari ini,” paparnya.
Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah)
13 Juli | 13.095 |
12 Juli | 13.151 |
11 Juli | 13.112 |
1 Juli | 13.172 |
30 Juni | 13.180 |
Sumber: Bank Indonesia