Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Kospi Korea Selatan ditutup menguat pada akhir perdagangan hari ini, Kamis (30/6/2016).
Indeks Kospi ditutup menguat 0,72% atau 13,99 poin ke level 1.970,35 setelah bergerak pada kisaran 1.959,28 – 1.972,81.
Pagi tadi, indeks Kospi dibuka dengan penguatan 0,78% atau 15,18 poin di posisi 1.971,54.
Dari 761 saham yang diperdagangkan pada indeks Kospi hari ini, sebanyak 449 saham menguat, 246 saham melemah, dan 66 saham lainnya stagnan.
Saham Hyundai C&F Inc menguat 4,44%, diikuti oleh It’s Skin Co. Ltd yang menguat 5,18% dan Dongwha Pharm Co. Ltd. yang naik 3,59%.
Sementara itu, Samyang Holdings Ltd. dan Tonymoly Co. Ltd masing-masing melemah 0,34% dan 1,52% menahan pergerakan Kospi.
Kemarin, indedks Kospi ditutup dengan menguat 1,04% atau 20,14 poin ke level 1.956,36 seiring dengan rencana pemerintah Korea Selatan untuk meluncurkan stimulus moneter.
Pergerakan Indeks KOSPI
Tanggal | Level | Perubahan |
30/6/2016 | 1.970,35 | +0,72% |
29/6/2016 | 1.956,36 | +1,04% |
28/6/2016 | 1.936,22 | +0,49% |
27/6/2016 | 1.926,85 | +0,08% |
24/6/2016 | 1.925,24 | -3,09% |
Sumber: Bloomberg