Bisnis.com, JAKARTA—Indeks harga saham gabungan (IHSG) berpeluang menguat pada perdagangan Rabu (11/5/2016).
Tim Riset Mandiri Sekuritas memperkirakan indeks akan bergerak pada kisaran 4.700-4.800.
“Hari ini IHSG berpeluang menguat seiring dengan kenaikan indeks bursa global lainnya,” paparnya dalam riset.
Sebelumnya, indeks ditutup naik sebesar 13 poin atau 0,29% ke level 4.763 setelah berfluktuasi sejak awal perdagangan.
IHSG mampu bertahan di garis support jangka menengah di area 4.750, walaupun masih berada dalam tekanan jual yang cukup tinggi.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) | Stop Loss (Rp) | Keterangan |
ICBP | BUY | 16.000 | 15.000 | Day trade |
ASII | BUY | 6.950 | 6.400 | Day trade |
BMTR | BUY | 1.165 | 1.060 | Day trade |
Sumber: Mandiri Sekuritas