Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SAMUEL SEKURITAS: IHSG Diprediksi Melemah, Ikuti Penurunan Bursa AS dan Asia

Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi melemah terbatas pada perdagangan Selasa (5/4/2016).

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi melemah terbatas pada perdagangan Selasa (5/4/2016).

Tim Riset Samuel Sekuritas menilai potensi pelemahan indeks terjadi seiring pelemahan bursa AS dan regional Asia.

"Mayoritas bursa Asia dibuka melemah, menyusul sentimen melemahnya harga minyak dan turunnya bursa AS pada perdagangan semalam. IHSG kami prediksi bergerak turun," paparnya dalam riset.

Lebih lanjut dia mengatakan Bursa AS pada tadi malam ditutup terkoreksi, setelah mencapai level tertingginya. Para pelaku investor cenderung wait and see akan katalis positif yang dapat membuat indeks kembali bergerak naik.

Selain itu, harga minyak kemarin turun hampir 3% sehingga turut memberikan tekanan pada pergerakan saham – saham AS, terutama saham yang berkaitan minyak dan pertambangan.

Sementara itu, mayoritas bursa Eropa kemarin ditutup menguat, merespon baiknya rilis data tenaga kerja, yang memberikan confidence signal atas perbaikan ekonomi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper