Bisnis.com, JAKARTA-- Bursa Korea Selatan melanjutkan penguatannya pada perdagangan Rabu (18/11/2015).
Indeks Kospi dibuka menguat 0,19% atau 3,67 poin ke level 1.967,25, dan selanjutnya terus menguat 0,3% atau 5,97 poin ke level 1.969,55.
Sepanjang perdagangan pagi ini, indeks bergerak pada kisaran 1.965,99-1.969,81.
Sebelumnya, indeks ditutup menguat tajam 1,06%ke level 1.963,58. Penguatan terjadi seiring dengan won yang terapresiasi terhadap dolar AS, ditutup menguat 0,31% ke 1.170,30/US$ di pasar spot kemarin.
Gubernur Bank of Korea Lee Ju Yeol menyatakan faktor struktural, termasuk aspek regulasi dan produktivitas, berfaktor besar terhadap perlambatan ekonomi Korea Selatan.
Lee optimistis ekonomi Korsel bisa tumbuh 3,2% pada 2016 sesuai target dan menilai peluang kenaikan Fed Fund Rate pada Desember, besar.