Bisnis.com, JAKARTA—Bursa Asia menguat mengikuti pergerakan reli bursa AS, setelah indeks acuan regional itu mencetak penurunan kuartal terburuk sejak 2011. Selain itu, investor juga menanti data China.
Indeks MSCI Asia Pacific Index naik 0,2% ke level 124,09 pada perdagangan Kamis (1/10/2015) pukul 09.01 waktu Tokyo atau pukul 07.01 WIB.
Indeks acuan telah jatuh 15% sepanjang tiga bulan yang berakhir pada September.
“Anda tidak perlu terkejut jika Oktober akan sefluktuatif September. Pasar masih mengamati pertumbuhan pendapatan emiten,” ujar Don Williams, Fund Manager Platypus Asset Management Ltd, seperti dikutip Bloomberg.
Indeks Jepang Topix naik 0,7%, indeks Australia S&P/ASX 200 naik 0,2%, indeks Selandia Baru NZX 50 turun 0,3%, indeks Korea Selatan Kospi index turun 0,2%.