Bisnis.com, JAKARTA—Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) kembali merosot ke level baru pada Jumat (14/8/2015).
Data yang diterbitkan BI pagi ini menempatkan Jisdor pada Rp13.763 per dolar AS, melemah 0,12% atau 16 poin dari kurs Jisdor Kamis.
Rupiah tergelincir di pasar spot. Mata uang Garuda melemah 0,20% atau terdepresias 28 poin ke Rp13.796 per dolar AS pada pukul 10.09 WIB meski pagi tadi sempat menguat hingga 0,20%
“Rupiah diperkirakan melanjutkan normalisasi setelah respons panik terhadap devaluasi yuan. Akan tetapi berlanjutnya penurunan harga komoditas tetap akan memberikan alasan untuk pelemahan rupiah,” kata Rangga Cipta, Ekonom Samuel Sekuritas.
People Bank of China hari ini menetapkan nilai patokan yuan 0,05% lebih kuat setelah 3 hari berturut-turun mendevaluasi mata uang yang juga dikenal dengan renminbi tersebut.
Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah)
14 Agustus | Rp13.763 |
13 Agustus | Rp13.747 |
12 Agustus | Rp13.758 |
11 Agustus | Rp13.541 |
10 Agustus | Rp13.536 |
Sumber: Bank Indonesia